Enter your keyword

Seminar Finding a PhD Supervisor

Seminar Finding a PhD Supervisor

Seminar Finding a PhD Supervisor

Humas UNJ (6/11/2019) – Universitas Negeri Jakarta (UNJ) dan Australian Technology Network (ATN) berkolaborasi menggelar Seminar tentang “Finding a PhD Supervisor: A practical guide to researching, preparing and communicating with prospective supervisors” pada Rabu, 6 November 2019, di Ruang Pertemuan Lantai 8 Gedung Syafei, Kampus A UNJ. Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Suyono, M.Si., Yuli Rahmawati, Ph.D., selaku moderator, dan Managing Director Saksara, Shaun Wellbrourne-Wood, PhD., sebagai keynote speaker dalam seminar ini. Peserta dalam seminar ini merupakan para dosen UNJ dan mahasiswa pascasarjana.

Prof. Suyono, dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Shaun, semoga informasi yang diberikan dapat bermanfaat dan diterapkan oleh peserta agar dapat melanjutkan studinya.
“According to our government regulation, to achieve highest academic job (professor), we have to pass doctoral degree. This meeting is good opportunity to get information on how to get a PhD supervisors. I hope after this seminar, you will prepare to continue your study in doctoral degree” jelas Prof. Suyono.

Seminar ini dirancang untuk para kandidat calon Doktor dengan memberikan panduan praktis untuk proses meneliti, mempersiapkan, dan berkomunikasi dengan pengawas program Doktor. Sehingga para kandidat dapat mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan agar lolos menlanjutkan studi doktornya.