Enter your keyword

UNJ Chess Challenge 2016

UNJ Chess Challenge 2016

UNJ Chess Challenge 2016

IKOR KKO Fakultas Ilmu Keolahragaan mengadakan kejuaraan catur simultan “1 vs 50”

Humas UNJ  30/03/2016,  IKOR KKO Fakultas Ilmu Keolahragaan mengadakan kejuaraan catur simultan “1 vs 50” dengan tema “Build Your Relantionship Friendship By Playing Chess” yang bertempat di lobby Wakil Rektor III Universitas Negeri Jakarta. “Harapan kita  dalam perlombaan ini adalah sebagai awal untuk meng-sosialisasi catur, dan membuktikan bahwa mahasiswa dapat terdidik dan terlatih untuk berfikir oleh permainan catur, karena catur merupakan olahraga fisik dan olah fikir.” ucap Dr. Achmad Sofyan Hanif, M.Pd selaku Wakil Rektor III UNJ sekaligus membuka acara.

“Nanti kita rencanakan untuk mengadakan lomba catur saat Dies Natalies UNJ” lanjut Dr. Achmad Sofyan Hanif, M.Pd. FIK menghadirkan Virda Rizky Aulia yang merupakan atlet nasional catur putri untuk melawan 50 orang dari berbagai kalangan yakni mulai dari mahasiswa D3, S1,S2, S3, dosen dan karyawan UNJ. Virda yang merupakan mahasiswa Program Studi Olahraga Rekreasi angkatan 2013 ini memiliki sejumlah prestasi yaitu juara pomnas catur putri dan Kejuaraan Nasional Catur  Putri.

“Kesannya lumayan capek, tapi senang juga bisa berpartisipasi dalam event ini, eventnya bagus ternyata di unj juga banyak yang tertarik main catur, terus permainan para peserta juga bagus” Ucap Virda. Pada pertandingan ini, Virda berhasil menyelesaikan pertandingan tersebut dengan hanya kalah dari 3 orang peserta. Peserta yang berhasil mengalahkan Virda mendapatkan hadiah berupa sertifikat dan sejumlah uang. (mw)