Enter your keyword

International Conference on Humanities, Education, and Social Sciences (IC-HEdS) 2019

International Conference on Humanities, Education, and Social Sciences (IC-HEdS) 2019

International Conference on Humanities, Education, and Social Sciences (IC-HEdS) 2019

Humas UNJ (20/11/2019) – Pascasarjana Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menggelar International Conference on Humanities, Education, and Social Sciences (IC-HEdS) 2019 pada Rabu, 20 November 2019, di Aula Bung Hatta, Gedung Mohammad Hatta, Kampus A UNJ. Seminar ini turut dihadiri oleh Rektor UNJ, Dr. Komarudin, M.Si., Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerjasama, Dr. Totok Bintoro, M.Pd., Direktur Pascasarjana, Prof. Dr. Nadiroh, serta Dekan, Dosen, dan seluruh sivitas akademika UNJ.

Pada seminar ini juga menghadirkan tamu kehormatan sekaligus keynote speaker, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, Ph.D., yang dalam hal ini diwakili oleh Senior Policy Advisor Gubernatorial Team for Provincial Development Acceleration DKI Jakarta Province, Totok Amin Soefijanto, Ed.D.
“Gubernur sangat mendukung konferensi ini, tentunya berharap dengan adanya konferensi ini menambah atau memperkuat visi beliau yang akan menjadikan DKI Jakarta sebagai kota bertema city 4.0” jelas Totok dalam sambutannya. City 4.0, Totok menambahkan, adalah kota yang mengutamakan kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat. Jika City 1.0 pemerintah yang menjadi operator dan regulator, tetapi disini city 4.0 semua pihak menjadi pemeran utama dalam membangun kota ini.

Rektor UNJ, Dr. Komarudin, M.Si., menyampaikan selamat datang kepada para narasumber dan peserta di lingkungan UNJ. “UNJ is very pleased to host this conference in Jakarta. I believe the conference will provide an opportunity for participants to disseminate new knowledge specially in education, humanities, and social science, and share recent experiences and knowledge as well as new practices, technologies, and new concept” jelas Komarudin.


IC-HEdS 2019 juga menghadirkan narasumber dari berbagai Universitas di dunia, antara lain: Eric C. Thompson, Associate Professor Department of Sociology, National University of Singapore. Dengan materi “Making your Mark and Constructing your Field in Global Academia”; Dr. John Gray, University of College London (UCL). Dengan materi “Neoliberal Ideology in Language Teaching Materials”; Prof. Peter C. Taylor, Murdorch University. Dengan materi “Transformative STEM Education for Sustainable Futures”; dan Prof. Yinghuei Chen, PhD., Asia University, Taiwan. Dengan materi “What Could We English Teachers Learn from Kazuo Ishiguro”.

IC-HEdS merupakan seminar internasional pertama tentang humaniora, pendidikan, and ilmu sosial tahun 2019 di Jakarta. Tujuannya untuk memfasilitasi para peneliti, praktisi, mahasiswa, serta pembuat kebijakan untuk berbagi pemikirannya tentang tren terkini terkait dengan tema pada acara ini. Seminar ini akan diselenggarakan dua tahun sekali saat akhir tahun, dan akan menawarkan topik-topik terbaru tentang kemajuan humaniora, pendidikan, dan ilmu sosial di berbagai bidang.