Enter your keyword

Alumni UNJ, Farhanaz Rupaidha, Pemenang International Contest Digital Solution for Smart Cities 2015 di Milan, Italia

Alumni UNJ, Farhanaz Rupaidha, Pemenang International Contest Digital Solution for Smart Cities 2015 di Milan, Italia

Alumni UNJ, Farhanaz Rupaidha, Pemenang International Contest Digital Solution for Smart Cities 2015 di Milan, Italia

Semoga pencapaian yang saya raih melalui perhelatan ini dapat memeberikan dampak nyata bagi eksistensi Seni Rupa Indonesia

Kabar membanggakan datang dari Alumni Jurusan Pendidikan Seni Rupa Fakultas Bahasa dan Seni,Universitas Negeri jakarta. Salah satu alumninya yang bernama Farhanaz Ruphaida telah berhasil sebagai salah satu pemenang dalam International Contest Digital Solution For Smart Cities Contest 2015 di Milan, Italia. Pada kegiatan tersebut, Farhanaz menjadi salah satu pemenang melalui karya Video Art yang berjudul 24 Grid Living in Harmony of Dust and Heat. Kompetisi ini merupakan salah satu rangkaian acara dari EXPO 2015 yang diadakan pada 1 Mei – 31 Oktober 2015.

Kegiatan International Contest Digital Solution For Smart Cities Contest 2015 merupakan perhelatan akbar berskala global yang diikuti oleh 145 Negara, 17 Organisasi dan 21 Bidang bisnis dari seluruh dunia dengan Indonesia turut sebagai salah satu partisipannya. Kegian ini merupakan sebuah inkubator untuk solusi inovatif dan talent dimana didalamnya meliputi proyek digital dalam rangka mempromosikan kota pintar atau Smart Cities dan juga meningkatkan sumber daya bagi Profesional muda dalam konteks Pameran Universal. Karya Farhanaz ini juga merupakan Tugas Akhir yang dibuat dalam memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Seni Rupa di Universitas Negeri Jakarta. Karya Farhanaz ini akan mendapatkan kesempatan untuk ditampilkan pada Smart Digital Festival 2015 yang diselenggarakan di Como, Villa del Grumello dan dipromosikan XYZ Architecs dan MARKER.