Enter your keyword

Batavia Team UNJ dalam Shell Eco Marathon Asia 2015

Batavia Team UNJ dalam Shell Eco Marathon Asia 2015

Batavia Team UNJ dalam Shell Eco Marathon Asia 2015

Tim Batavia

Humas UNJ 13/03/15, Shell Eco Marathon Asia 2015 diselenggarakan oleh Shell di
Filipina, Manila tanggal 25 Februari- 1 Maret 2015. Shell Eco Marathon
Asia adalah ajang dimana shell menantang mahasiswa, ilmuan muda se-Asia
untuk mendesain, membangun, dan menguji coba mobil yang super hemat
energi, ramah lingkungan dan tidak lupa safety,

Batavia generation team menurunkan mobil andalannya yang diberi nama “sipitung”  yang turun dikategori prototype gasoline.
Team ini terdiri dari 9 mahasiswa teknik mesin unj yang diketuai oleh
Raden Engineu Dwi dan anggotanya Hafidz Salafuddin, Faqihuddin Abdullah,
Andri Gunawan, Hernelli Idha, Agung Firdaus, Fairnando Bagus, Delly
Ariansah, dan Eko Deny Saputro.

Sedangkan
Batavia diesel team menurunkan mobil andalannya yang diberi nama “si
jampang”. Mobil ini turun didalam katagori urban diesel. Batavia diesel
terdiri dari 9 mahasiswa teknik mesin unj yang diketuai oleh Setio
Wahono dan anggotanya Mohar Reynaldi hasudungan, Riza Latif, Fuad Haryo,
Chairunnisa Rachmanindya, Tubagus Farhan, Muhammad Siswandi, Nur
Widianto, dan Hendarko Ghani .

Di hari technical inspection, Si pitung menunjukan kelasnya dengan menjadi prototype pertama yg lolos technical inspection dari 16 negara yg ikut event tahunan ini, bahkan si pitung diikut sertakan sebagai salah satu mobil yg berhak ikut flag off opening ceremony, yang diliput secara live di TV Filipina.

Pada race
pertama si pitung mendapatkan hasil 485 km/liter, namun Di race ke 2 dan
ke 3 si pitung masih belum meningkatkan hasilnya, hingga akhir acara,
si pitung menduduki peringkat ke 3, disusul oleh team ATE 1 dari
Thailand di posisi pertama  dan tim ckd min10 dari Vietnam di posisi ke 2

Sementara Si Jampang yang turun di kategori urban concept diesel
sudah berusaha melakukan race sebanyak 3 kali tetapi belum mendapatkan
hasil maksimal. Sampai dengan akhir perlombaan batavia diesel team hanya
mampu menduduki 12 besar tingkat asia. Akan tetapi mobil ini sempat
mencuri perhatian dari beberapa technical team shell karena design mobilnya yang cukup menarik bahkan pembalap asal Filipina menyempatkan waktu mengunjungi paddock batavia diesel team untuk sekedar melihat dari dekat mobil ciptaan mahasiswa UNJ ini.

Harapan dari
batavia team kedepannya, team ini dapat lebih baik lagi, dengan semangat
mengharumkan nama Indonesia dan alamamater UNJ, team ini terus berusaha
maksimal, tentunya dengan dukungan dan doa dari semua pihak karena team
ini  meyakini jika terus berusaha dan didukung penuh oleh semua pihak
maka apapun yang ingin dicapai pasti akan  berhasil, khususnya untuk
mengharumkan nama bangsa di kancah Internasional.